Fungsi =COUNTIF. Bag. 3


Melihat Data Dengan Peringkat Tertentu 
Jika kita mempunyai satu range data penjualan misalnya, pasti kita ingin juga menganalisanya. Salah satu analisa yang sering di lakukan terhadap data penjualan adalah dengan melihatperingkat dari data-data tersebut atau ingin melihat di angka berapakah penjualan dengan peringkat 3. Kalau ingin melihat peringkat pertama sih, kita bisa menggunakan formula MAX yang akan menampilkan nilai tertinggi dari satu kumpulan data.

Nah, untuk melihat data dengan peringkat alias urutan tertentu, kita bisa menggunakan formula LARGE untuk melihat peringkat dari peringkat terbesar dan formula SMALL untuk melihat sebaliknya. Penggunaan kedua formula tersebut tidaklah susah. Untuk menggunakan LARGE kita dapat menuliskan formula tersebut dengan aturan sebagai berikut: =LARGE(range_data; urutan_yang_diinginkan). Penggunaan SMALL juga sama, yaitu=SMALL(range_data; urutan_yang_diinginkan).

Misalnya kita mempunyai data di cell B4 sampai B24, dan kita ingin mengetahui data dengan peringkat 2 tertinggi, kita bisa menuliskan formula-nya seperti berikut:=LARGE($B$4:$B$24;2). Sebaliknya jika kita ingin mengetahui rangking 2 dari data terkecil dari range data yang sama dengan contoh di atas, anda bisa menuliskannya sebagai berikut =SMALL($B$4:$B$24;2).

Cukup mudah kan? Jika ingin melihat contoh secara lengkapnya, Anda dapat mengambilnya di sini.
Link Terkait
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong
Kosong

Tidak ada komentar:

Posting Komentar